Weekend Balikpapan - Samarinda
by
fenny abdullah
- 12.55
Iya bener sekali, flight with Lion air ke kota Balikpapan
Setiap moment perjalanan sebenarnya semua sangat menyenangkan karena memberikan value yang berbeda.
sangat bersyukur bisa weekend di kota ini, walaupun hanya dua hari namun bertemu suasana, tempat, teman baru. alhamdulilah :)
tepatnya jam pulang kerja dan pesawat paling terakhir dari tarakan, tiba di sana di jemput keluarga dan kebetulan juga lagi ada acara nikahan, soo sambil nyelam minum air kali yaa, wakilin keluarga plus jalan-jalan dikit.
Keesokan harinya melanjutkan perjalanan ke kota Samarinda menempuh jarak 3 - 4 jam sepertinya, oiaa di sepanjang perjalanan mayoritas pekerja tambang dengan style safety. dan di beberapa titik ada masjid untuk para musafir jadi nggak ada alasan untuk nggak ibadah saat perjalanan jauh, saya sangat kagum dengan berbagai desain masjid disana.
dan foto diatas salah satu tempat wisata disamarinda tepatnya di tenggarong - kutai yang lagi hits, oiyaa Rita widyasari adalah bupati kutai kartanegara, yang katanya keren menjabat dari 2010 - 2015 dan naik lagi untuk menjabat 2016 - 2021. good job!
Wlcome pulau kumala. masuk ke sini harus menyebrang sungai dengan jembatan ini, hari itu per orang 10k (lupa lupa ingat) disana banyak wahana juga. yaa, mirip - mirip Taman mini kalau di jakarta. pulau kumala tidak hanya nampak dengan pesona indah namun juga menyimpan kisah misteri.
nah, ketika tiba di lokasi ini mood saya tiba-tiba sangat nggak asyik (drama) ternyata ekspektasi tidak sesuai hahahaa... ini yang sering kali susah banget di kontrol dan please bagi saya #reminder kalau lagi travel coba di copot dulu rasa manja dan egoisnya (mungkin karena efek bareng saudara sendiri jadi agak jadi #beladiri) sampai nyesel dan minta maaf sama temen-temen yang lain. tapi itu semua terbayarkan di hari berikutnya.
untuk melihat sisi lainnya naik ke puncak disediakan villa untuk beristirahat, Oiyaa sebenarnya seru juga ada berbagai wahana games seperti flying fox, paintball namun semua nggak sempat karena kita tiba udah dekat maghrib. dan buru-buru balik pengen sholat di masjid islamic center samarinda.
Dan untuk kuliner disini nggak begitu menarik, ketika nyobain bakso waduh luar biasa ketemunya lagi nggak dalam posisi yang baik kali penjual, ada yang asin, ada yang malah nggak ada rasa, tapi its oke, Alhamdulilah. dan syukurnya bawa cemilan & buah jadi nggak lapar-lapar amat. jadi paling penting juga kesehatan kalau lagi jalan jauh gini, apalagi ketika balik menuju balikpapan , macetnya parah banget sampainya hampir jam 1 malam. OMG!!
setelah perutnya terisi lanjut ke masjid islamic center, sampai sana saya hanya bergumam dalam hati subhanallah, ya Allah di sini melihat bangunan secantik ini udah mewek gimana kalau di izinkan menginjakkan kaki ke tanah suci mekkah... (semoga bisa ke sana.. amin)
sebenarnya belum total rampung bangunannya, masih tahap pembangunana. namun udah banyak penduduk sekitarnya yang sering berkunjung. ada beberapa tokoh ulama yang selalu membuka kegiatan disana. dan paling penting bagi para pengunjung tolong jagalah kebersihan.
nah, ini dia guys beberapa yang menjadi pemeran utama selama disana, sepanjang perjalanan nggak ada capeknya ketawa ketiwi, pada humoris walaupun pakai bahasa madura hhahaa..setiap karakter punya kelebihan yang akan mengimbangi kekurangan. terima kasih udah sudi direpotkan, kapan-kapan kita main ke sana lagi, lebih ke kuliner balikpapan mungkin. byee see you :)